Asyik, Begini Seru nya Festival Kelinci di Kota Batu

FOKUSMALANG - Kontes dan balap kelinci digelar di halaman Balaikota Among Tani Kota Batu, Rabu (25/01/2017) siang.
Kelinci pedaging dilombakan dari variabel berat, kesehatan dan kebersihan. Untuk kelinci hias yang diunggulkan adalah keunikan kelinci, bulunya dan kesehatan.
Untuk kelinci balap dinilai dari kecepatan lari kelinci mulai start hingga finish. Lucunya, beberapa kelinci yang ikut balapan tidak sampai ke finish meainkan tertarik lawan jenis. Sehingga penonton pun terhibur.
Alfas Akbar, ketua panitia kontes kelinci dan workshop mengatakan, budidaya kelinci di Kota Batu sudah lama. Kira-kira sudah dimulai pada 1960-an. Namun seiring berjalannya waktu, jumlah ternak kelinci semakin berkurang.
Pada 2015 permintaan kelinci di Kota Batu mencapai 10 ribu ekor. Dan pada 2016 permintaan kelinci menembus 15 ribu ekor. Ia berharap kelinci terus dibudidayakan karena pangsa pasar yang besar.
Permintaan itu untuk konsumsi. Daging kelinci enak dijadikan bahan olahan makanan. Seperti dibuat sate kelinci, gule kelinci, abon kelinci dan bakso kelinci.
Dengan kontes kelinci ini, diharapkan menarik minat warga untuk terus membudidayakan kelinci.
"Tujuan acara ini untuk gemar membudidayakan kelinci dan memasarkan hasil peternakan," kata Alfas yang juga Kasi Peternakan di Dinas Pertanian dan Kehutanan Kota Batu.
Hadir dalam acara itu anggota Komisi IV DPR RI Mindo Sianipar, Dirjen Peternakan dan Kesehatan Hewan (PKH) RI drh I Ketut Diarmita serta Ketua Makindo Jatim Moch Sobri. 
sumber: http://www.batutimes.com/

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »